Sayur Nangka Muda (Jangan Tewel) Ndeso Anda bisa buat Sayur Nangka Muda (Jangan Tewel) Ndeso memakai 9 bahan dan 8 langkah. Begini caranya.

Bahan-bahan memasak Sayur Nangka Muda (Jangan Tewel) Ndeso

  1. Siapkan Secukupnya nangka muda (saya pake 1/4 buah).
  2. Anda butuh Secukupnya tetelan daging ayam/sapi (optional).
  3. Siapkan 7 siung bawang putih.
  4. Siapkan 1 1/2 sdt ketumbar.
  5. Siapkan 3/4 sdt garam.
  6. Kamu butuh 1 1/2 sdm gula merah.
  7. Anda butuh 2 ruas lengkuas geprek.
  8. Kamu butuh 3-4 lembar daun salam.
  9. Siapkan Secukupnya santan (saya pake kelapa yg diparut sendiri).

Cara membuat Sayur Nangka Muda (Jangan Tewel) Ndeso

  1. Siapkan bahan-bahan. Buang kulit dari nangkanya kemudian potong-potong dan cuci hingga bersih hingga tidak lengket. Kemudian didihkan air dan rebus nangka mudanya. Buang air rebusan pertama (supaya getahnya bener2 ilang).
  2. Didihkan air lagi, kemudian masukkan tetelan daging ayam / sapi.
  3. Haluskan bawang putih, garam, dan ketumbar.
  4. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan ke dalam rebusan kuah tadi. Kemudian tambahkan daun salam dan laos yang sudah dimemarkan. Aduk rata.
  5. Masukkan nangka muda, aduk rata kembali.
  6. Setelah nangka lunak dan daging tetelan empuk, masukkan gula merah, aduk sampai gula larut.
  7. Tambahkan santan. Aduk hingga matang supaya santan tidak pecah. Koreksi rasa. Ketika rasa sudah pas dan matang, matikan api dan siap disajikan.
  8. Sajikan dengan sambal terasi dan lauk favorit kalian ya (kalo saya lauk favorit ikan asin) hehe.

Gampang sekali bukan membuat Sayur Nangka Muda (Jangan Tewel) Ndeso ini? Selamat mencoba.

Source : https://cookpad.com/id/resep/14731111-sayur-nangka-muda-jangan-tewel-ndeso

Video Sayur Nangka Muda (Jangan Tewel) Ndeso